Breaking

Partisi Movable Untuk Ballroom

Partisi Movable Ballroom


Partisi Movable atau yang biasa disebut dengan partisi geser, kadang juga disebut pintu lipat, penyekat ruangan dan masih banyak penyebutan lainnya. Partisi ini digunakan untuk mengoptimalkan penggunaan ruangan dengan cara membagi ruangan yang besar menjadi beberapa ruangan yang kecil, pembagiannya bersifat tidak permanen dan proses pembagiannya sangat cepat dibanding menggunakan dembok dinding.

Partisi jenis ini berupa panel-panel dengan ketebalan 50mm, 65mm, atau 100mm (yang tergantung dari tipe dan merek produknya) dan lebar 70cm sampai dengan 120cm tergantung lebar ruangan yang ingin disekat. Jika ruangan yang ingin disekat ukurannya lebar maka partisi movable akan dilipat dan disimpan di dalam box panel, sedangkan jika ingin membagi ruangan menjadi beberapa ruangan yang lebih kecil maka partisi geser dapat digeser dan dipasang.

Partisi movable biasanya sering digunakan di kantor, ballroom hotel, meeting room, ruangan kelas, restoran, tempat ibadah dan lain-lain. Material panel partisi biasanya terdiri dari rangka kayu, glasswool sebagai insulasi aluminium profile dan panel MDF untuk bagian luarnya, sedangkan untuk finishing Anda bisa memilih finishing, HPL, wallpaper dan lain-lain. 

Adapun kelebihan ketika Anda menggunakan partisi movable adalah praktis mudah dan cepat pemasangannya serta bersifat fleksibel. Desain partisi movable juga bisa disesuaikan dengan warna laintai dan dinding Anda. Anda hanya perlu memilih finishing dengan kode warna seperti apa yang Anda inginkan kemudian kami akan memberikan finishing yang sesuai dengan permintaan Anda. Kelebihan selanjutnya adalah kedap suara, apabila Anda menginginkan ruangan yang kedap suara maka Anda disarankan memilih partisi dengan tipe sorepa. Berbicara tentang kelebihan tentu saja pasti ada kekurangannya juga yaitu harga yang relatif lebih mahal dibanding dengan tembok dinding permanen.

Selanjutnya mengenai masalah harga partisi movable dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu :
  1. Jenis partisi yang ingin digunakan
  2. Tinggi ruangan dari lantai ke plafond
  3. Lebar ruangan yang ingin disekat
  4. Perlu tidaknya struktur penggantung misalnya di atas plafond tidak ada dak beton.
  5. Perlu tidaknya dibuatkan box untuk menyimpan partisi
  6. Lokasi pemasangan yang berhubungan dengan biaya pengiriman partisi dan biaya transportasi.
Sebaik mungkin Anda memilih partisi movable yang kualitas dan profesionalnya sudah teruji serta garansi yang baik agar tidak terjadi suatu masalah yang tidak diinginkan disuatu hari nanti seperti rel yang macet, roda yang rusak serta masih terdengar suara padahal sudah menggunakan partisi kedap suara. 

1 komentar:

  1. Goyang Casino Hotel - Las Vegas
    Goyang Casino Hotel is the official name งานออนไลน์ of the property for worrione its gaming facilities in the resort Las Vegas. The ford escape titanium resort's gaming 토토사이트 floor, casino, and spa are goyangfc.com

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.
wa
telepon